Jamaninfo.com, Jakarta – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Jaringan Kemandirian Nasional ( JAMAN) bersama seluruh jajaran Pengurus DPD/DPK se Indonesia mengadakan Tirakatan Doa bersama lintas agama dan lintas kepercayaan, serentak pada malam Rabu (16/4).
Dalam rilis yang diterima redaksi Jamaninfo.com, Tirakatan dan Doa bersama tersebut diniatkan untuk mendoakan agar Pemilu 2019 sebagai Pemilu Ceria. Pemilu dengan penuh kegembiraan, aman, damai dan tertib. Khususnya Mendoakan Bapak Ir. H.Joko Widodo dan KH. Makruf Amin agar terpilih dan sukses mengemban amanat sebagai Presiden dan Wakil Presiden 2019-2024 membawa Indonesia Maju.
Tak lupa juga Mendoakan para kader JAMAN yang maju sebagai Caleg di seluruh Indonesia, wabil khusus Ketum DPP JAMAN Bapak A. Iwan Dwi Laksono terpilih menjadi Anggota DPR RI.
Doa bersama yang dilakukan oleh JAMAN juga untuk mendoakan Almarhum Ganesa Al Farabi (Ketua JAMAN Santri Sumatera Utara), beliau adalah orang baik dan memilih jalan yang baik untuk memperjuangkan orang baik memimpin negeri ini , Almarhum Ganesa Al Farabi merupakan kader militan JAMAN yang meninggal saat sosialisasi untuk pemenangan 01, beliau wafat hari Minggu tanggal 14 April 2019 pukul 03.45 WIB di RS Setio Husodo Kisaran. Semoga diterima di tempat terbaik di sisi-Nya.
Doa bersama adalah bagian terpenting setelah ikhtiar yang dilakukan oleh relawan Jaman.Saat ini JAMAN telah membentuk dan melantik Relawan Pemenangan yang terstruktur rapi, massif dan efektif, serta secara sukarela berpartisipasi mensukseskan pemenangan pemilu Presiden Jokowi tahun 2019. Tim relawan Sebagai ujung tombak penyerap aspirasi masyarakat, karena berasal dari masyarakat.
Adapun tahapan yang sudah dikerjakan relawan yaitu pembentukan Team survey internal , tim siber event- event kampanye dan di ujung tombak terakhir adalah sejuta PasPILIH01 seIndonesia. Pasukan Pemasti Pemilih 01
Jaman Sepakat bahwa Target kemenangan 60% . Kami asumsikan perkiraan maksimal perolehan suara Joko Widodo-Makruf Amin dari perolehan partai hanya 40% suara, karena fokus partai terbelah akibat pemilu legislatif bersamaan dengan pemilu Presiden, maka taget relawan harus relawan 20% suara. Dan selisih dengan paslon 0wl2 adalah. 20% Adapun relawan Jaman sendiri akan memfokuskan untuk menambah 5 juta suara, dan menyakinkan suara mengambang agar memilih 01. (Rilis)