Home Nasional Komunitas #KamiBersamaPOLRI Gelar Doa Bersama Lintas Agama di Depan Mabes Polri

Komunitas #KamiBersamaPOLRI Gelar Doa Bersama Lintas Agama di Depan Mabes Polri

154
0
SHARE

Komunitas #KamiBersamaPOLRI menggelar doa bersama di depan Markas Besar Kepolisian Republik Indonesia (Mabes Polri) jalan Trunojoyo Jakarta Selatan, Kamis (10/5) malam.

Kegiatan tersebut dilakukan sebagai bentuk keprihatinan, kepedulian dan solidaritas dari komunitas tersebut dengan peristiwa kerusuhan di Rutan Salemba Cabang Kelapa Dua Mako Brimob, Depok, Jawa Barat, Selasa (7/5) lalu.

“Tragedi Rutan Salemba Cabang Kelapa Dua telah membangkitkan rasa duka dan keprihatinan mendalam bagi kita semua. Duka ini memanggil kita untuk berkumpul, bergandeng tangan dalam solidaritas, bersama mendoakan putra-putra bangsa yang tewas dengan kekejian di luar batas perikemanusiaan. Para anggota Polri telah gugur dalam tugas menjaga keutuhan NKRI, Pancasila dan keamanan kita,” ujarnya.

Mereka juga menyampaikan rasa belasungkawa atas tewasnya 5 anggota Polri yang sedang bertugas. “Kami mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk berbagi duka dengan para keluarga korban yang ditinggalkan, untuk menyuarakan keprihatinan atas terjadinya tragedi ini,” seru Komunitas tersebut.

Komunitas #KamiBersamaPOLRI mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk menyatukan langkah dengan menyalakan lilin harapan akan hidup damai di Bumi Pertiwi.

“Mari kita jaga tanah air yang kita cintai agar dia menjadi tempat yang aman dan nyaman bagi masyarakat Indonesia yang kaya ragam. Mari bergandeng tangan berdoa bersama, semoga langkah kita membangun persatuan dan kesatuan dalam semangat keragaman dan toleransi senantiasa dilancarkan,” lanjutnya.

Mereka mengutuk tindakan kekerasan yang tidak berperikemanusiaan dalam kerusuhan tersebut. “Peristiwa keji ini tidak saja telah melukai jantung Ibu Pertiwi, namun telah mencabik-cabik rasa kemanusiaan, ketenangan hidup berbangsa dan bernegara kita di Negara Kesatuan Republik Indonesia yang lahir atas pengakuan pada nilai-nilai keberagaman, toleransi dan penghormatan yang tinggi pada nilai-nilai kemanusiaan,” tegas komunitas ini.

Komunitas #KamiBersamaPOLRI juga meminta kepada pemerintah untuk tetap berkomitmen dalam menindak tegas terorisme. Menurut mereka, pemerintah harus tetap berpihak pada keadilan agar masyarakat dapat hidup aman dan tentram.

“Kami mengapresiasi dedikasi dan kesigapan POLRI beserta jajarannya dalam menangkap pelaku dengan cepat. Kami mendukung penuh upaya-upaya untuk mengusut kasus ini dan memberikan rasa keadilan bagi keluarga korban dan seluruh rakyat Indonesia yang berduka dan prihatin atas peristiwa yang sungguh kejam ini,” ungkapnya.

Di tengah kegiatan tersebut, komunitas tersebut juga menyanyikan lagu-lagu kebangsaan seperti Indonesia Raya, Gugur Bunga dan Indonesia Tanah Air Beta yang dipimpin Joy Tobing.

 

Reporter: Eko “Gajah”

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here