Presiden Joko Widodo mengajak Menteri Belia dan Sukan (Pemuda dan Olahraga) Malaysia Syed Saddiq Abdul Rahman untuk meninjau sejumlah venue Asian Games 2018 di Kompleks Gelora Sriwijaya, Jakabaring Sport City, Palembang, Sabtu (14/7). Saddiq diperkenalkan Presiden Joko Widodo saat meninjau Plaza Stadion Gelora Sriwijaya.
“Ini Menteri Pemuda dan Olahraga Malaysia. Kalau saya memanggilnya ‘bro’ Saddiq,” ujarnya.
Menteri berusia 25 tahun ini menyatakan takjub melihat pembangunan yang dilakukan pemerintah Indonesia untuk persiapan Asian Games 2018. “Persiapan yang dilakukan oleh pemerintah Indonesia serta pembangunan infrastruktur di Palembang begitu menakjubkan dan tidak hanya membangun sarana olahraga tapi juga infrastruktur dalam mempersiapkan Asian Games,” kata Saddiq.
Menurut Saddiq, sejumlah bangsa nantinya akan bergabung dalam perhelatan olahraga akbar se-Asia di Palembang dan Jakarta sehingga dipersiapkan dengan baik. Saddiq menjelaskan perhelatan Asian Games 2018 juga dapat memperkuat hubungan bilateral Indonesia-Malaysia.
“Saya sendiri akan datang ke perhelatan Asian Games dan sangat ingin memperkuat hubungan bilateral Indonesia dan Malaysia terutama pada sektor kepemudaan dan olahraga,” ujarnya.
Saddiq juga menuturkan bahwa kompetisi olahraga Asian Games bukan sekadar menang atau kalah, tetapi semangat bersatu antarbangsa.
“Selain menang, yang unik dari olahraga adalah alat pemersatu yang paling kuat, yang mempersatukan masyarakat ras, agama, bahkan negara. Kita tidak boleh lupa persaudaraan yang kekal dan tidak melihat siapa yang menang dan kalah,” kata dia.
Sumber: Biro Pers Setpres
Editor: Eko “Gajah”