Home Nasional Cawapres Sandiaga Uno Berkunjung Ke Bali, Tak Disangka Sambutannya Seperti Ini

Cawapres Sandiaga Uno Berkunjung Ke Bali, Tak Disangka Sambutannya Seperti Ini

203
0
SHARE

JAMANINFO.COM, Denpasar – Calon Wakil Presiden nomor urut 02, Sandiaga Uno melakukan perjalanan politiknya ke Bali, Sabtu (23/2/2019) pagi tadi. Kunjungan Sandi tersebut untuk memenuhi undangan salah satu banjar di Gianyar dan Tabanan. Meski Provinsi Bali merupakan salah satu basis kemenangan Joko Widodo pada Pilpres 2014,  namun Sandi mendapat sambutan yang luar biasa dari warga Bali.

Sandiaga turun di Bandara I Gusti Ngurah Rai sekitar pukul 8 pagi. Sandi langsung meluncur ke lokasi undangan dikawal sejumlah kendaraan rombongan pendukungnya. Begitu keluar dari bandara, puluhan massa langsung menyambut kedatangannya. Mereka membentangkan spanduk bertuliskan, “Welcome Capres Sandiaga Uno di Bali. Tapi sory !?! Kami masyarakat Badung dan Bali sudah yakin memilih Jokowi-Amin”. Ada juga yang membentangkan spanduk “Bali Basis Jokowi-Amin”

Sambutan warga Bali untuk Sandiaga Uno di Bandara Ngurah Rai

Selain membentangkan spanduk berisi ucapan selamat datang itu, puluhan massa juga meneriakkan nama Jokowi yang menjadi rival Sandiaga di pilpres mendatang. Menurut Ketua Umum Jaringan Kemandirian Nasional, Antonius Iwan Dwi Laksono, warga Bali harus menghormati siapapun yang datang meski berbeda pilihan politik. Selaku pendukung Jokowi, dirinya sudah menginstruksikan agar relawan jangan menolak kedatangan Sandiaga yang berkampanye di Bali.

Iwan Dwi Laksono, Ketua Umum Jaringan Kemandirian Nasional (JAMAN)

“Kita harus menghargai dan menghormati siapapun. Meski selama ini pak Jokowi selalu difitnah dan disudutkan, kita harus tetap menghormati beliau. Jangan ditolak, sambut saja! Itu sebagai bentuk keramahan warga Bali,” kata caleg DPR RI dari PKB nomer urut 1 Dapil Bali tersebut.

Sejumlah warga dan pengguna jalan yang melintas di situ ikut bergabung dengan kelompok massa tersebut.  Menurut Solikin (28), meski dirinya pendukung Capres 01, namun sebagai warga Bali dirinya harus tetap menunjukkan keramahan pada siapapun. Begitu juga dengan kedatangan Sandiaga Uno di Bali,  warga Jl. Tukad Oos, Renon itu tetap berusaha menyambutnya.

Solikin, warga Jl. Tukad Oos, Renon

“Saya tadi kebetulan lewat sini liat ada keramaian. Pas liat spanduk yang dibawa orang-orang baru tau ada Sandiaga,” kata lajang asal Buleleng itu.

Mengetahui rival idolanya datang ke basis merah dan hijau, dirinya selaku kader NU langsung bergabung dengan para pembawa spanduk.

“Kita tidak membedakan warna partai. Yang penting Jokowi-Amin harus menang di Bali,” pungkasnya.

Sebelumnya, Badan Pemenangan Daerah (BPD) Prabowo-Sandi Bali menyebut, ada sejumlah kegiatan yang akan dihadiri Sandiaga selama dua hari kunjungannya di Pulau Dewata. Rencana kedatangan Sandiaga ke Bali merupakan bagian dari rangkaian kampanyenya pada Pilpres ini. SDK

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here