Home Nasional Disela Kunjungannya ke Purbalingga, Presiden Sambangi Pabrik Bulu Mata Palsu dan Rambut...

Disela Kunjungannya ke Purbalingga, Presiden Sambangi Pabrik Bulu Mata Palsu dan Rambut Palsu

90
0
SHARE

Setelah selesai meninjau pengembangan Bandara Jenderal Besar Soedirman di Purbalingga, Jawa tengah, Senin (23/4), Presiden Joko Widodo juga menyempatkan untuk melakukan kunjungan ke salah satu pabrik bulu mata palsu dan rambut palsu.

Presiden berharap munculnya titik-titik pertumbuhan ekonomi baru di Purbalingga dan sekitarnya dengan adanya pembangunan Bandara Jenderal Besar Soedirman tersebut.

Ia meyakini harapan tersebut lantaran saat ini terdapat sejumlah investasi dan industri yang sedang berkembang pesat di Purbalingga. Salah satunya adalah industri bulu mata palsu yang merupakan terbesar kedua di dunia. Bahkan, industri tersebut mampu menyerap kurang lebih 60 ribu tenaga kerja lokal.

Saat kunjungi lokasi tersebut, Presiden yang tiba sekitar pukul 11.24 WIB, langsung memasuki pabrik dan melihat proses pembuatan bulu mata palsu serta rambut palsu.

“Ini terbuat dari apa?” tanya Presiden kepada karyawan pabrik yang tengah menyusun rambut palsu di sebuah maneken. “Ini sintetis Pak,” ucap karyawan tersebut.

Pabrik yang berada Kecamatan Purbalingga, Kabupaten Purbalingga tersebut memperkerjakan 8.600 tenaga kerja dan menghasilkan produk yang diekspor ke Jepang, Korea Selatan, hingga Amerika Serikat.

Pukul 11.42 WIB, Presiden beserta rombongan melanjutkan perjalanan menuju Kabupaten Banjarnegara.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here