Home Regional Silaturahmi ke Pondok Pesantren di Gresik, Jokowi Sampaikan Kinerja Pemerintah

Silaturahmi ke Pondok Pesantren di Gresik, Jokowi Sampaikan Kinerja Pemerintah

142
0
SHARE

Dalam kunjungan kerjanya ke Jawa Timur, Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo menyempatkan datang ke Pondok Pesantren Mambaus Sholihin, Gresik, Kamis (8/2).

Kunjungannya tersebut dalam rangka silaturahmi dan menyampaikan apa yang telah dikerjakan oleh pemerintah. Tiba pondok pesantren tersebut, Presiden disambut Pondok Pesantren Mambaus Sholihin KH. Masbuchin Faqih.

“Ya ini kan memang rutin sudah kita lakukan setiap kita ke daerah pasti ke satu sampai tiga pondok. Saya kira penting sekali menjelaskan apa yang sudah dikerjakan oleh pemerintah dan apa yang akan dilakukan,” ujarnya.

Selain itu, Jokowi juga meminta masukan-masukan dari para ulama. Menurutnya, masukan dari para ulama itu sangat penting untuk jalannya pemerintahan.

“Kita juga minta masukan kepada ulama mana yang perlu diperbaiki, mana yang perlu dikerjakan yang lebih besar lagi. Masukan-masukan seperti itu saya kira sangat penting sekali apabila kita masuk ke pondok-pondok,” tuturnya.

Ia menegaskan bahwa kunjungan-kunjungan ke sejumlah Pondok Pesantren tidak ada kaitannya dengan Pemilu 2019 maupun agenda politik tertentu.

“Ya itu tadi, tidak ada urusannya dengan politik. Ditanya saja ke Pak Kiai,” tegasnya.

 

Sumber: www.setneg.go.id

Editor: Eko “Gajah”

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here