Home Nasional JAMAN Konsolidasi Dalam Kontestasi Politik Jawa Barat

JAMAN Konsolidasi Dalam Kontestasi Politik Jawa Barat

518
0
SHARE

Jaman, Rilis (11/5) – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Jaringan Kemandirian Nasional (Jaman) melaksanakan Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) 2017 mengenai konsolidasi dalam  kontestasi politik di Provinsi Jawa Barat, Rabu (10/5) kemarin di Bandung.

Setelah diskusi panjang, JAMAN Jawa Barat mengusung visi misi kemandirian sebagai prinsip yang tak bisa ditawar, dikawinkan dengan salah satu bakal calon gubernur yang sudah disepakati dalam Rakorda.

Adapun konsolidasi Pilbup / Pilwalkot di beberapa kabupaten-kota di Jawa Barat disesuaikan dengan konfigurasi politik masing masing daerah dengan tetap pada kerangka ideologi politik organisasi JAMAN.
 
Sebagai sebuah propaganda pentingnya memajukan prinsip kemandirian nasional sebagai bagian dari ideologi politik organisasi JAMAN berikut turunannya dalam bentuk kemandirian pangan, energi dan maritim di Jawa Barat dan tiap tiap kabupaten/ kota, DPD JAMAN Jawa Barat sepakat untuk membentuk posko Rumah Kemandirian di tiap DPK dan struktur di bawahnya.

Informasi lebih lanjut mengenai konsolidasi JAMAN Jawa Barat yang terdiri dari DPD JAMAN Jawa Barat, DPP JAMAN, dan DPK DPK di Jawa Barat, akan segera ditulis ulang dan dikirim ke email DPK-DPK. Keterangan resmi dan publikasi dilakukan setelah JAMAN Jawa Barat melakukan deklarasi dengan kandidat di atas.

Terima kasih kawan DPD, DPK, DPP yang telah mensukseskan Rakoda Jaman Jawa Barat tahun 2017.(*)

Salam Kemandirian

Sekretaris DPD

Iji Jaelani

Ketua DPD

Nayef Zamzam Qalyubi

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here