Home Nasional Kokohkan Hubungan, Indonesia-Timor Leste Menatap Ke Depan

Kokohkan Hubungan, Indonesia-Timor Leste Menatap Ke Depan

85
0
SHARE

Indonesia memiliki komitmen tinggi dalam memperkuat persahabatan dan kerja sama dengan Timor Leste.

Hal itu sebagaimana disampaikan oleh Presiden Joko Widodo saat mengawali pertemuan bilateral dengan Presiden Timor Leste Francisco Guterres Lú Olo.

Kunjungan Presiden Timor Leste tersebut merupakan  kunjungannya yang pertama ke luar negeri setelah ditetapkan sebagai Presiden Timor Leste pada tahun lalu.

“Ini merupakan sebuah kehormatan bagi Indonesia untuk menerima kunjungan Yang Mulia. Saya mendapatkan informasi bahwa kunjungan ini merupakan kunjungan pertama Yang Mulia ke luar negeri,” kata Presiden di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Kamis (28/6).

Presiden Jokowi menyampaikan bahwa sebagai mitra utama pembangunan di Timor Leste, Indonesia memiliki perhatian besar terhadap persahabatan kedua negara.

Ia mengatakan, di bawah kepemimpinan Presiden Lú Olo, hubungan antara Indonesia dengan Timor Leste diyakininya akan semakin kukuh.

“Saya menaruh perhatian yang besar terhadap persahabatan Indonesia dan Timor Leste. Persahabatan yang menatap ke depan bagi kesejahteraan dua rakyat kita. Di bawah kepemimpinan Yang Mulia saya yakin hubungan kita akan semakin kukuh,” ucapnya.

Selain itu, Presiden Jokowi juga menyampaikan apresiasinya atas dukungan yang telah diberikan Timor Leste bagi pencalonan Indonesia sebagai anggota tidak tetap Dewan Keamanan (DK) PBB.

Sebagaimana diketahui, awal Juni ini, Indonesia terpilih sebagai anggota tidak tetap DK PBB dengan 144 suara dari 190 negara anggota PBB.

“Berkat dukungan tersebut alhamdulillah Indonesia telah terpilih pada pemilihan tanggal 8 Juni 2018 di Markas Besar PBB di New York,” tuturnya.

Turut mendampingi Presiden, Menteri Koordinator bidang Politik Hukum dan Keamanan Wiranto, Menteri Koordinator bidang Perekonomian Darmin Nasution, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Sekreteris Negara Pratikno, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri PU dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Menteri Riset,  Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Mohamad Nasir serta Duta Besar Indonesia Untuk Timor Leste Sahat Sitorus.

 

Sumber: Biro Pers Setpres

Editor: Eko “Gajah”

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here