Home Nasional Terkait Keberlangsungan Mobil Esemka, Presiden: Pemerintah Hanya Mendorong, Setelah Jadi Serahkan pada...

Terkait Keberlangsungan Mobil Esemka, Presiden: Pemerintah Hanya Mendorong, Setelah Jadi Serahkan pada Industri

42
0
SHARE
Kredit foto: www.boobrok.com

Presiden Joko Widodo menjawab pertanyaan wartawan terkait perkembangan mobil Esemka yang pernah ramai diperbincangkan saat dirinya menjabat sebagai Walikota Solo.

Presiden menjelaskan, mobil Esemka awalnya merupakan produk ujicoba dari siswa SMK yang dibantu oleh beberapa teknisi dari perusahaan-perusahaan besar.

“Ya kan bagus. Saya saat itu menjadi wali kota hanya mendorong,” ujarnya di Indonesia Convention Exhibition Bumi Serpong Damai (ICE BSD), Tangerang, Banten, Rabu (24/10).

Maka dari itu, lanjut Presiden, sebagai Walikota dirinya turut mendukung agar produk ujicoba tersebut dapat dikembangkan oleh para siswa SMK agar dapat berkembang ke tahap uji emisi dan mendapatkan status layak.

Selanjutnya, setelah produk tersebut mampu memenuhi sejumlah aspek untuk dapat masuk ke industri, Esemka beralih menjadi properti industri yang tak terkait dengan pemerintah.

“Tugas pemerintah hanya itu (mendorong). Setelah jadi ya diserahkan kepada industri. Mau diproduksi atau tidak ya bukan urusan kita lagi. Masa presiden mau buat pabrik sendiri dan bikin mobil Esemka sendiri,” ucapnya.

Presiden juga menepis tudingan bahwa peluncuran massal produk baru Esemka berkaitan dengan kepentingan tertentu. Pasalnya, saat ini Esemka sudah dikerjakan dan dikembangkan penuh oleh industri tanpa campur tangan pemerintah dalam proses produksinya.

“Enggak ada urusan dengan pemerintah. Itu dikerjakan penuh oleh industri, pemerintah tidak ikut campur di situ,” tandasnya.

 

Sumber: Biro Pers Setpres

Editor: Rahmawati Alfiyah

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here