Home Politik Survei SMRC: Jokowi Unggul di Tiga Provinsi Besar Jawa

Survei SMRC: Jokowi Unggul di Tiga Provinsi Besar Jawa

62
0
SHARE

Lembaga survey Saiful Muzani Research and Consulting (SMRC) melakukan survei di tiga provinsi besar di Jawa, seperti Jawa Barat, Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Survei tersebut untuk mengukur tingkat keterpilihan para pasangan calon yang akan berlaga dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 27 Juni 2018 mendatang.

SMRC juga mengukur elektabilitas beberapa tokoh nasional yang akan bertarung dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 mendatang.

Di Provinsi Jawa Barat, dalam skema head to head dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, Presiden Indonesia saat ini, Joko Widodo mendapatkan tingkat keterpilihan 48,3% responden. Prabowo sendiri mendapatkan dukungan sebesar 37,8%  dan yang belum tahu 14%.

“Di Provinsi Jawa Tengah, Jokowi mengungguli Prabowo dengan  elektabilitas 73,5% dan Prabowo hanya 16,7%,” ujar rilis yang diterima oleh www.jamaninfo.com di Jakarta, Senin (25/6).

Hal yang sama juga terjadi di Jawa Timur. Jokowi memperoleh tingkat keterpilihan sebesar 58,8% responden. Angka yang didapatkan Prabowo cukup kecil di angka 26,9%. “Yang belum menentukan masih ada 14,2%,” tulis rilis itu.

SMRC melakukan survei dengan rentang waktu yang berbeda. Survei  ini dilakukan dalam rentang waktu berbeda. Di Jawa Barat, survey dilakukan pada 22 Mei-1 Juni 2018, Jawa Tengah dilakukan 23-30 Mei 2018, dan Jawa Timur 21-29 Mei 2018.

Pengambilan data diambil dengan menggunakan metode multistage random sampling dengan responden 820 orang di setiap provinsi.

Margin of error dalam survey ini sebesar ± 3,5 persen dengan tingkat kepercayaan sebesar 95 persen.

 

Reporter: Eko “Gajah”

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here